Peringatan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Imigrasi Cilacap

    Peringatan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Imigrasi Cilacap

    Cilacap – Kantor Imigrasi Cilacap gelar kegiatan Upacara Memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Senin (02/10/2023).

    Kegiatan upacara dilaksanakan di halaman Kantor Imigrasi Cilacap diikuti oleh seluruh pegawai Kantor Imigrasi Cilacap. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Erix Ajisaputro selaku Kasubbag TU. 

    Dalam amanatnya, Inspektur Upacara membacakan teks sambutan dari Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly tentang Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI.

    Kegiatan Upacara diawali dengan pembacaan Teks Pancasila yang dipimpin oleh inspektur upacara, Naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 serta Naskah Ikrar.

    Sementara itu, dalam naskah sambutannya disampaikan bahwa Menteri Hukum dan HAM RI mengajak seluruh ASN di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI untuk melestarikan serta mengamalkan nilai-nilai luhur pancasila ke dalam diri pribadi untuk memajukan generasi yang akan datang.

    “Saya mengajak seluruh keluarga besar Kementerian Hukum dan HAM menjadi teladan dan contoh dalam mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila, bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia Maju. Maknai Kesaktian Pancasila dengan menumbuhkan jiwa Nasionalisme dan Patriotisme mulai dari diri sendiri, ” jelasnya.

    Kegiatan upacara berjalan lancar dan ditutup dengan Doa secara khidmat.
    Peringatan Hari Kesaktian Pancasila untuk mengenang gugurnya pahlawan revolusi dalam Gerakan 30 September (G30S) pada tahun 1965.

    Agus Agnan

    Agus Agnan

    Artikel Sebelumnya

    Plt Kalapas Pasir Putih Hadir Dalam Silaturahmi...

    Artikel Berikutnya

    Temui Kepala BNNP, Kakanwil Jateng Tegaskan...

    Berita terkait

    Sebanyak 67 Warga Binaan Lapas Karanganyar Jalani VCT Mobile guna Skrining HIV/AIDS dan TBC
    Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Implementasikan Sistem Manajemen Profesionalitas PPNPN melalui Buku SIMPROPEN
    Penerapan Buku SIMPROPEN di Lapas Khusus Karanganyar untuk Mewujudkan Profesionalisme dan Kedisiplinan dalam Sistem Kerja PPNPN
    Menggagas Masa Depan yang Lebih Baik Lapas Karanganyar Ambil Bagian dalam Analisis Kebutuhan Anggaran TA 2026
    Penguatan Keamanan dan Ketertiban di Lapas / LPKA / Rutan Melalui Rapat Virtual dengan Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah
    Upayakan Izin Operasional, Lapas Besi Percepat Pemenuhan Syarat Legalitas Klinik
    Sebanyak 67 Warga Binaan Lapas Karanganyar Jalani VCT Mobile guna Skrining HIV/AIDS dan TBC
    Pertemuan Dharma Wanita Persatuan UPT Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah di Nusakambangan
    Transfer Knowledge Emergency Response Team, Perkuat Skil Pengamanan Personil Lapas Khusus Karanganyar Nusakambangan
    Penguatan Keamanan dan Ketertiban di Lapas / LPKA / Rutan Melalui Rapat Virtual dengan Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah
    Ranger Hitam Pasir Putih Ikut Serta Dalam Pengamanan Pos Pengamanan Nusakambangan
    Waspadai Dampak Negatif Artificial Intelligence, Menkumham Dorong Penguatan Teknologi Intelijen Keimigrasian
    Sebanyak 48 Petugas dan PPNPN LP Pasir Putih Gelombang Pertama, Ikuti Kegiatan FMD 
    Sinergitas Lapas Cilacap dan PLN Siap Siaga Antisipasi Gangguan Kamtib dan Jaringan
    Lapas Pasir Putih Kawal CASN 2023 Long March di Sepanjang Jalan Nusakambangan

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lapas Permisan Gelar Senam Pagi, Disambut Antusias Oleh Warga Binaan
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll